oleh

Suporter Sriwijaya FC Siap Beri Dukungan dari Rumah

PALEMBANG – OKINEWS.CO – Suporter Sriwijaya FC berbendera Sriwijaya Mania (S-Man) siap sukseskan penyelenggaraan Liga 2 2021. Mereka akan patuhi semua aturan agar kompetisi bisa diputar. Sekalipun harus dijauhkan dari lapangan.

“Kami siap sukseskan penyelenggaraan kompetisi musim ini. Kami tidak masalah menonton dari depan televisi terpenting ada hiburan,” ungkap Ketum S-Man Edy Ismail.

Mereka juga tidak akan mengadakan nonton bareng karena bisa menimbulkan keramaian. Cukup stay at home dan berekspresi di depan televisi.

Kesepakatan ini sudah bulat karena memang sudah rindu melihat aksi pemain idola di lapangan hijau. “Meski kami tidak ada di pinggir lapangan, saya berharap pemain tetap semangat dan serius kembalikan Sriwijaya FC ke Liga 1,” tukasnya.

Sementara Hafit Ibrahim, pemain Babel Muba United, mengaku sangat senang dengan adanya kejelasan kompetisi Liga 2. Ini karena sudah lama momen ini ditunggu-tunggu.

Mengingat setiap persiapan selalu gagal berjalan sesuai rencana. “Alhamdulillah sudah senang, sudah lega karena sudah ada tanggal kompetisi. Yang pasti Liga 1 jalan pada 27 Agustus nanti, 2 minggu kemudian Liga 2 kabarnya pertengahan September,” ucapnya.

Ada pun bek kanan Sriwijaya FC Akbar Zakaria mengatakan, munculnya rencana kick off Liga 2 pertengahan September menjadi kabar baik bagi para seniman lapangan hijau. Ini sebuah harapan bahwa para pemain bisa kembali bermain.

“Pasti senang ada sebuah harapan untuk kita seniman lapangan hijau, kan bagi kami sepak bola juga sebuah kehidupan atau pekerjaan. Semoga tidak meleset lagi,” jelasnya. (kmd)

Komentar