OKINEWS.CO – Prosesi pemakaman anggota DPR RI, Hj Percha Leanpuri dimulai pagi ini.
Tepat pukul 09.00 WIB, jenazah diberangkatkam ke lokasi pemakaman keluarga di kecamatan Gandus.
Wakil gubernur Sumsel, Mawardi Yahya saat melayani di rumah duka di Griya Agung mengatakan jika putri sulung gubernur Sumsel akan dimakamkan di Gandus.
“Percha akan dimakamkan besok di pemakaman keluarga di makam keluarga di Gandus,” ujar Mawardi.
Percha meninggal dunia pada Kamis (19/8/2021) pada pukul 17.45 WIB lalu di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Muhammad Hoesin Palembang.
Menurutnya, saat ini kondisi Herman Deru dalam keadaan sehat. Mawardi juga menyampaikan pesan dari gubernur Sumsel Herman Deru berupa permintaan maaf dari keluarga jika selama hidup Percha melakukan kesalahan.
“Mohon maaf jika ada kelancangan ibu percha selama ini. Kesalahan dan dosanya diampuni dan ditempatkan di tempat terbaik,” kata dia. (*)
Komentar